About

Club Cooee

Pages - Menu

Selasa, 23 April 2013

Belajar Menulis: Bentuk dan Genre Tulisan

Gambar: Jonru.net


Menurut @nulisbuku ada beberapa Bentuk Tulisan, di antaranya adalah:


1. Flash Fiction. Biasanya jumlah kata pada flash fiction tak lebih dari 1000 kata. Pada flash fiction, umumnya tak ada deskripsi di awal cerita, melainkan diawali langsung dengan konflik. Jumlah kata pada flash fiction memang tak ada ketentuan pasti, bahkan ada flash fiction terpendek, hanya 6 kata. Yang uniknya, flash fiction mengandung twist (akhir yang tidak terduga; bisa sedih, lucu, bahagia, dll).

2. Cerpen alias cerita pendek. Cerpen biasanya terdiri atas 2000-7500 kata. Cerpen merupakan cerita yang habis dibaca dalam satu kali membaca. Pada cerpen, terkandung deskripsi awal, pre-konflik, konflik, klimaks, post-konflik dan ending.

3. Novel. Umumnya terdiri dari > 50.000 kata atau diatas 125 halaman. Perbedaan Novel dengan cerpen yang lainnya, jika cerpen hanya mengandung satu konflik saja, tetapi pada novel, konfliknya lebih dari satu.

3. Cerbung alias cerita bersambung. Sederhananya, cerbung adalah cerpen yang dibuat dalam beberapa episode. Dari cerbung bisa saja dinaikan ke novel, tapi biasanya butuh pengembangan cerita lagi.



Masih menurut @nulisbuku, ada beberapa Genre Tulisan, di antaranya adalah:

1. Genre Roman. Roman menceritakan tentang kisah cinta ataupun tentang passion. Pada roman banyak dikisahkan jatuh cinta, permasalahannya, perpisahan serta happy/sad ending.

2. Genre Misteri. Umumnya menceritakan kejahatan, pembunuhan serta kasus-kasus kriminal lainnya. Cerita yang melibatkan detektif, superhero, kriminal dapat digolongkan ke dalam genre misteri.

3. Science Fiction. Pada science fiction, pembaca diajak untuk menghadirkan imajinasinya ke dalam dunia nyata dengan respon “Bagaimana jika-”. Contoh science fiction adalah cerita tentang sebuah mesin waktu atau tentang kehidupan di planet lain. 

4. Genre fantasi. Hanya saja genre fantasi tidak mengandung unsur sains atau teknologi.

5. Genre Horror dan Thriller. Genre yang menciptakan emosi dan ketegangan para pembacanya. Hanya saja, genre horror mengandung unsur-unsur supranatural, magic. Sedangkan thriller menghasilkan ketegangan melalui kejadian sehari-hari, misalnya pada kasus kriminal.

6. Terakhir, Genre komedi. Tulisan dengan genre ini merupakan tulisan yang ringan dan lucu. 


Sebagai catatan, Genre Tulisan bisa digabung loh, misalnya saja ada Komedi-roman, komedi-horror, atau misteri-thriller

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar masih gratis kok, gak usah sungkan.. Hehe..

Popular Posts

 
Design by Satria Adhi